December 12, 2020

3 Tips Menata Rumah Agar Terlihat Lebih Luas

Dewasa ini, makin banyak unit hunian sederhana ditawarkan kepada masyarakat calon pembeli rumah terutama masyarakat kelas menengah. Rumah tipe sederhana tersebut tentunya tidak terlalu luas dan memiliki ruang yang terbatas, seperti rumah di Cluster RedTerracotta Citra Grand Semarang. Unit rumah Tipe Koichi di Cluster RedTerracotta CitraGrand Semarang contohnya, hanya memiliki luas bangunan sekitar 32 meter persegi saja. Hal tersebut tentunya membuat sang pemilik harus memutar otak bagaimana caranya rumah dengan ruang terbatas seperti itu bisa tetap terlihat luas. Nah, bagi Anda yang juga memiliki permasalahan yang sama, berikut adalah tipsnya:

 

Perhatikan Penggunaan Warna Cat

Ya, warna cat sangat berpengaruh terhadap look keseluruhan rumah. Maka dari itu, jangan anggap remeh. Jika Anda salah menggunakan warna pada bagian dalam rumah bisa - bisa malah menimbulkan kesan makin sempit dan sesak. Untuk itu, gunakanlah warna yang netral dan bisa memberi kesan luas seperti putih gading maupun krem. Dengan begitu, bagian dalam rumah akan terlihat lebih luas. 

 

Hiasan Dinding

Karena ruang tersedia yang terbatas, maka janganlah taruh hiasan yang membutuhkan ruang lebih. Gunakan saja hiasan yang bisa digantung di dinding agar ruang yang ada tidak habis oleh hal - hal yang tidak perlu. Selain itu, perhatikan pula pemilihan hiasan yang akan dipakai. Sebisa mungkin pilihlah hiasan yang simple namun tetap eye catching. Penggunaan hiasan dinding yang berlebihan pun akan memberi kesan penuh.

 

Furnitur Fungsional

Saat ini, furnitur fungsional sudah banyak sekali dijual bahkan di platform e-commerce. Untuk Anda yang memiliki rumah dengan luas terbatas, tentu hal ini sangat membantu sebab dengan adanya furnitur fungsional ini pun bisa menghemat ruang yang ada. Misalnya, pilihlah sofa yang bisa dijadikan tempat tidur atau meja yang juga bisa digunakan sebagai tempat penyimpanan.

 

Bagaimana? Mudah bukan? Selain itu, dengan tips - tips di atas, rumah Anda yang memiliki ruang terbatas akan menjadi terlihat lebih luas, sehingga kenyamanan pun akan tercipta bagi seluruh anggota keluarga Anda.

 

Lihat Brosur

Isi detail kontak di sini agar kami bisa mengirimkan info ekslusif untuk Anda.
Contact Agent